Langsung ke konten utama

Apa itu GERD?


Hi ELFs~ atau siapapun yang lagi buka ini. Di D&E love idols, Eunhyuk cerita kalau dia menderita GERD. Itulah yang bikin saya posting artikel ini.

Saya ngga tau sih seberapa parah penyakit ini. Tapi setiap penyakit yang ngga ditanganin, pasti akan parah. Dan semoga tulisan yang singkat dan simpel ini bisa nambah wawasan kita.

Maunya bahas Pneumotorax juga sih, tapi udah banyak temen-temen yang bahas. Hihi, oke happy reading~

Gastroesophageal reflux disease (GERD) adalah suatu kondisi di mana isi perut bocor mundur dari lambung ke kerongkongan. Terjadi di saluran tabung dari mulut ke perut. Ini bisa bikin kerongkongan iritasi, menyebabkan mulas dan gejala lainnya.

Penyebab

Waktu kita makan, makanan akan lewat kerongkongan, terus masuk ke perut/lambung. Agar makanan nggak mundur balik, ada cincin serat otot namanya Lower Esophageal Sphincter (LES). Dia berperan sebagai kunci yang menutup lambung agar makanan yang udah kita cerna ngga keluar lagi.

Nah, penyakit GERD inilah terjadi ketika cincin serat otot ngga ketutup secara sempurna. Makanan yang udah tertelan, balik lagi ke kerongkongan. 

Gastroesophageal reflux disease

Faktor Risiko

- Penggunaan Alkohol

- Hernia Hiatus (Kondisi dimana bagian perut bergerak di atas diafragma)

- Kegemukan (Obesitas)

- Kehamilan

- Merokok

- Scleroderma (penyakit yang melibatkan penumpukan di jaringan perut, akibatnya bisa merusak sel yang melapisi dinding arteri kecil)

Gejala umum

- Makanan terasa terjebak di belakang tulang dada

- Mulas atau dada nyeri

- Mual setelah makan

Gejala yang kurang umum

- Batuk atau sesak nafas

- Susah nelan

- Cegukan

- Suara serak atau berubah

- Sakit tenggorokan

Pengobatan

- Jika merasa kelebihan berat badan atau obesitas, cobalah menghilangkan dengan diet.

- Hindari obat-obatan seperti aspirin, ibuprofen (Advil, Motrin), naproxen atau (Aleve, Naprosyn).

- Mengambil acetaminophen (Tylenol) untuk mengurangi rasa sakit.

- Ganti semua obat-obatan dengan banyak air. Ketika dokter memberikan obat baru, tanyakan apakah itu akan membuat mulas lebih buruk atau tidak.


Credits : https://www.nlm.nih.gov/medlineplus/ency/article/000265.htm

Komentar

  1. Jadi bersyukur punya body kek Yoona.. seenggaknya satu penyakit gak bisa tumbuh di gw hahahahhaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Body kek Yoona? Hmm.. iyain aja deh biar teteh Yoong seneng..

      Hapus
    2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
    3. Hahahahah yaudasik,
      setuju aja sama apa yang teteh bilang #eaaaa

      Hapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

[UPDATE] Track list of Cho kyuhyun

Cho Kyuhyun.. Pria yang telah membuatku jatuh cinta dengan angel voice-nya itu. Kyaaaa kyaaa #slapped Namja kelahiran tahun 1988 ini, emang manteb banget suaranya. Pengamat musik sekorea selatan aja juga mengakui suaranya yang TOP banget itu.

Love be action! SeoKyu ver

Title : Love's Be Action! Author : Murniati Imnida Cast : Cho Kyuhyun, Seo Joohyun, Lee Donghae Disclaimer : All cast are belong to SM Entertainment Well, here the story begins ...

Apaan sih TomorrowLand?

Temen saya : Tau tomorrowland gak? Saya : Hah apaan? Temen saya : Tomorrowland. Saya kira dia bilang semacam "jalur buat besok" (tomorrow lane    red). Taunya Lane yang dia maksud itu tanah atau daratan alias Land. Dia bilang itu semacam eventnya anak muda belgia gitu. So what?

Super Junior KRY - Dorothy Lyrics

[Kyu] Nae soneul nohgo dareun kkumeul kkunayo Deo nopi ineun haengbokeul ollyeoda boneyo Pyeonhwaneun ddo uri saireul sigihae hwioriga geudael samkin geot gata Bamnaj eobji nan cham mosiruneunde [Ryeo] Na oebshi honja gireul iljin aneulkka Ipsul man deutda ulgo issjin aneulkka [Ye] Sikyeobaneul dolyeo sesangeul bakweondo Geudael boneun maeum pyeonhaji aneunde [Kyu] Naui sarang naui haneul naui dorothy Ije keumannaesseon yeohaeng kkeutnaeyo [Ye] Geurimgatdeon chueoki eolugchigi jeone Nae nunmul dago dwidorawa jweoyo

Zombie Tsunami

Nah~ Di postingan kali ini gw mau bikin review tentang game. Meskipun bukan gamers sejati banget #lirikKyuhyun. Dan pengan juga belajar belajar review (betawinya : Ripiu) Ini permainan satu-satunya yang ada di tab gw. Gw sempet punya piano tiles 2, tapi belum lama ini gw uninstall karena mau install Starpop. Dari dulu gw punya masalah memori mulu. Waktu itu udah lumayan, meskipun baru 100 lebih crowns & stars, gw udah level 47. Nyebelinnya, Starpop forced close mulu. Uninstall lagi dan sekarang tinggal satu-satu nya game ini. Zombie Tsunami. Permainannya sangat simple sebetulnya. Kita tinggal mengetuk-ngetukan zombie untuk lompat menghindari lubang juga menghindari Bom. Selain itu kita diharapkan untuk makan manusia dan mengambil coin yang ada di hadapan zombie. Setiap habis makan manusia, zombie akan bertambah sejumlah manusia yang dimakan, begitu juga dengan coin. Sampai sini paham yaa.